Durianpay, Website dan Marketplace, Media Bisnis yang Bisa Anda Pilih untuk Meningkatkan Bisnis Anda
Admin April 01, 2022
Durianpay, Website dan Marketplace, Media Bisnis yang Bisa Anda Pilih untuk Meningkatkan Bisnis Anda
Durianpay bisa menjadi solusi jitu untuk memudahkan bisnis Anda. Namun selain itu, Anda juga bisa mengandalkan website dan marketplace. Hal ini dikarenakan, bisnis di era digital seperti sekarang ini pastinya tak akan pernah lepas dengan segala sesuatu yang berbau digital. Termasuk dengan marketplace dan juga website ini.
Meskipun demikian, ada beberapa kelebihan dan juga kekurangan dari website dan juga marketplace ini. Maka dari itu, sebelum Anda menggunakan keduanya, yuk kenali dulu mengenai 2 media bisnis ini!
BACA JUGA: Inilah Marketplace E-Commerce yang Paling Banyak Dikunjungi
Mengenal Website dan Marketplace Sebagai Media Bisnis Paling Populer Selain Durianpay
Selain menjadi media paling efektif dalam menjalankan bisnis. Website dan juga marketplace ini juga bisa dikatakan sebagai media bisnis paling populer saat ini. Dimana hampir semua bisnis di masa ini dilakukan secara online, dengan mengandalkan teknologi digital.
Hal itu pula, yang membuat keduanya kini menjadi media bisnis yang paling banyak digunakan. Baik itu oleh penjual (Merchant) dalam memasarkan produk-produknya, hingga pembeli yang memang sengaja mengunjungi website dan marketplace untuk mencari produk yang mereka cari.
Meskipun demikian, masih ada sebagian orang yang belum mengenal apa itu website dan juga marketplace ini. Maka dari itu, Anda perlu menyimak ulasan singkat mengenai keduanya dalam pembahasan kali ini.
Sebenarnya selain kedua media tersebut, ada media/platform lainnya yang memang dibuat untuk memudahkan para pebisnis seperti Anda. Khususnya dalam menyediakan metode pembayaran dengan teknik Payment Aggregator, yang merupakan teknik pembayaran yang paling mudah saat ini. Platform yang dimaksud tak lain adalah Durianpay.
Karena kelebihannya tersebut, maka tak heran jika kini, Durianpay memiliki peran yang sejajar dengan kedua media bisnis tersebut. Kembali ke media bisnis website dan marketplace, dimana meskipun mungkin di antara Anda yang telah mengenal cukup baik mengenai website dan juga marketplace ini. Namun apakah Anda benar-benar mengetahui peran keduanya dalam bisnis ini? jika memang Anda belum mengetahuinya, yuk simak penjelasannya singkatnya!
1. Website
Website sendiri merupakan sebuah kumpulan halaman yang masih berada dalam 1 domain, serta menampilkan berbagai informasi, yang dilengkapi dengan gambar, teks, ilustrasi, video, dan yang lainnya.
Dengan kata lain, website bisnis adalah sebuah kumpulan halaman yang memang ada dalam 1 domain, yang menampilkan informasi mengenai produk serta informasi lainnya yang berkaitan dengan produk-produk yang dijual.
Dengan adanya beberapa informasi tersebut, diharapkan setiap pengunjung website bisa tertarik untuk membeli produk yang dijual oleh pemilik website tersebut. Bahkan kini, beberapa website telah dilengkapi dengan berbagai kemudahan untuk melakukan transaksi pembelian secara langsung, dengan metode pembayaran yang beragam.
Meskipun demikian, bagi Anda yang memang menggunakan website dan marketplace, namun tidak memiliki banyak akun bank untuk menindaklanjuti proses pembayaran dari para pelanggan Anda. Maka Anda bisa menggunakan platform Durianpay.
Secara garis besar, website ini memang tergabung dalam 1 domain. Namun juga bisa meliputi sebuah subdomain. Dimana domain dan juga subdomain ini masuk ke dalam jejaring World Wide Web (WWW). Sehingga saat Anda menjual produk-produk Anda dalam sebuah website, maka informasi mengenai produk tersebut akan tersebar ke seluruh kawasan yang menggunakan jaringan internet.
2. Marketplace
Bisa dibilang, marketplace merupakan sebuah platform jual beli online, yang mana konsepnya hampir sama dengan pasar tradisional. Hanya saja, untuk proses jual beli dengan menggunakan marketplace ini dilakukan secara sistem daring (Online).
Bukan hanya itu saja, marketplace juga sering dikatakan sebagai perantara antara penjual (Merchant) dan juga pembeli. Dimana penjual bisa mempromosikan produk yang dijual di platform bisnis yang satu ini. Sementara para pembeli bisa mencari produk yang mereka inginkan, dari penjual yang berbeda-beda, serta dengan harga jual yang beragam.
Dengan demikian, saat Anda menggunakan marketplace untuk membeli sebuah produk. Maka Anda bisa membandingkan produk tersebut dengan produk yang sama, namun yang dijual oleh beberapa penjual.
Sehingga bisa dikatakan, dalam marketplace ini, para penjual akan bersaing untuk mendapatkan pelanggan. Maka dari itu, beberapa penjual akan melakukan promo besar-besaran dalam media bisnis yang dikenal dengan istilah marketplace ini. Meskipun mungkin, kualitas dari produk yang dijual oleh penjual yang satu dan yang lainnya, kurang lebih sama.
Sementara bagi pembeli, marketplace bisa menjadi pilihan tepat untuk melakukan pencarian dan juga pembelian produk, dengan spesifikasi yang mereka inginkan. Karena di platform inilah, pembeli bisa membandingkan kualitas hingga harga jual dari produk yang hendak dibeli. Meskipun demikian, Anda bisa menggunakan website dan marketplace sekaligus untuk meningkatkan bisnis Anda.
Kelebihan dari Website dan Marketplace
Setelah mengetahui mengenai pengertian dari kedua media/platform bisnis ini, yaitu marketplace dan juga website. Mungkin saja, Anda kini mulai tertarik untuk menggunakannya, selain Durianpay, yang memang dikenal sebagai platform pembayaran terbaik bagi pebisnis seperti Anda.
Meskipun demikian, Anda perlu mengetahui terlebih dahulu mengenai kelebihan dan juga kekurangan dari keduanya. Di mana dengan adanya beberapa kelebihan yang dimilikinya, membuat marketplace dan juga website sering dijadikan sebagai pilihan tepat untuk meningkatkan bisnis yang dijalankan.
Beberapa kelebihan yang dimaksud di antaranya ialah:
1. Kelebihan Website
Sebelum marketplace dikenalkan ke publik, website telah lebih dulu dijadikan media untuk berbisnis. Bahkan kini, website masih sering digunakan pada masa ini. Namun kini, peran dari website juga lebih dimudahkan dengan adanya platform Durianpay yang memang menjadi platform yang memudahkan pembeli untuk melakukan berbagai metode pembayaran. Meskipun penjual tidak memiliki akun bank sekalipun.
Peran website sebagai media yang banyak dipilih oleh banyak pebisnis ini dikarenakan, karena media yang satu ini memiliki beberapa kelebihan. Diantaranya:
- Pemilik sekaligus penjual memiliki kontrol penuh terhadap website yang digunakan
- Bisa digunakan untuk membangun branding dari produk yang dijual, melalui konten yang Anda buat di website tersebut
- Bisa mengamati perilaku dan juga keinginan konsumen, yang bisa dijadikan sebagai data valid untuk menentukan strategi bisnis selanjutnya
- Tidak bergantung pada platform penjualan lainnya
2. Kelebihan Marketplace
Selain membahas mengenai kelebihan website, maka bagi Anda yang ingin menggunakan website dan marketplace ini sekaligus. Anda juga perlu mengetahui beberapa kelebihan dari platform penjualan online yang dikenal dengan nama marketplace ini. Beberapa kelebihan yang dimaksud di antaranya:
- Proses registrasi yang mudah
- Sangat cocok bagi pebisnis pemula
- Tidak membutuhkan modal besar
- Tersedia berbagai template serta fitur yang beragam
- Telah dilengkapi sistem untuk berjualan dengan lebih mudah. Sehingga saat Anda menggunakan platform yang satu ini, Anda bisa langsung mengaktifkan platform Durianpay, untuk membantu transaksi pembayaran dengan lebih mudah
Kekurangan dari Website dan Juga Marketplace
Selain memiliki sejumlah kelebihan, website dan marketplace juga ternyata memiliki sejumlah kekurangan. Di mana kekurangan dari website ini salah satunya yaitu membutuhkan modal yang cukup besar.
Hal ini dikarenakan, saat Anda menggunakan website, maka Anda membutuhkan modal untuk membeli domain hingga menyewa web hosting. Kekurangan lainnya dari media bisnis website ini, karena memang Anda menggunakannya sendiri, tanpa berbagi dengan pihak lainnya. Maka tentunya Anda harus mencari pelanggan sendiri. Di mana hal tersebut kiranya tidak begitu mudah dilakukan. Khususnya bagi pebisnis pemula.
Sementara kekurangan dari marketplace ini di antaranya karena pada platform penjualan online yang satu ini terdapat banyak penjual yang menjual produk yang sama. Maka tentunya Anda harus siap untuk menghadapi persaingan.
Bagi Anda yang memiliki bisnis yang cukup besar, serta telah lama berkecimpung di dalam bisnis yang Anda miliki tersebut. Tentunya hal ini tidak begitu sulit dilakukan. Namun tidak begitu halnya dengan pebisnis pemula. Di mana persaingan ini sering menjadi problem tersendiri dalam berbisnis.
Bukan hanya itu saja, karena banyaknya penjual yang menjual produk yang sama. Maka hal ini tentunya akan menyulitkan Anda untuk mendapatkan kepercayaan dari pelanggan. Apalagi jika ada penjual yang menjual produk yang sama dengan yang Anda jual, namun kemudian melakukan kecurangan. Maka tak bisa dipungkiri, Anda pun mungkin akan dianggap sebagai penjual yang bisa saja melakukan kecurangan yang serupa.
Selain karena adanya persaingan, kekurangan lainnya dari marketplace adalah margin keuntungan yang terbatas. Dimana margin keuntungan yang akan Anda peroleh, harus dibagi dengan pihak marketplace. Pada umumnya, pihak marketplace menetapkan biaya admin sebesar 1% dari setiap transaksi yang terjadi.
Itulah dia beberapa kelebihan dan juga kekurangan dari website dan marketplace. Dengan menyimak informasi di atas, maka setidaknya Anda bisa memilih salah satu dari media bisnis di atas untuk menjalankan bisnis yang Anda miliki. Meskipun demikian, apapun media bisnis yang akan Anda pilih nantinya, pastikan Anda tetap memilih Durianpay, yang bisa memudahkan setiap transaksi pembayaran pada bisnis Anda. Sekian, Terima Kasih dan Semoga Bermanfaat!